PERANCANGAN VIDEO PROMOSI BATIK TULIS AL HUDA SIDOARJO SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN BRAND AWARENESS

Nurdyanto Ade, Siswo Martono, Dhika Yuan Yurisma

Abstract


Batik tulis Al Huda adalah batik tulis yang didirikan sejak tahun 1982, batik tulis Al Huda berlokasi di Perumahan Sidokare Asri Blok AW no 18, Spande, Sidoarjo. Batik tulis Al Huda ini memiliki ciri khas yaitu motif bunga-bunga dan tumbuh-tumbuhan, selain itu batik tulis Al Huda memiliki ciri khas yang diambil dari kekayaan alam Sidoarjo, yaitu udang bandeng, kembang tebu dan beras utah Harga dari batik tulis Al Huda sendiri cukup terjangkau, yaitu 170 ribu sampai 5 juta. Sesekali batik tulis Al Huda membuka pelatihan membatik untuk umum juga, namun sayangnya batik tulis Al Huda memiliki beberapa permasalahan, mulai dari promosi yang kurang menjangkau masyarakat luas sampai lokasi yang kurang terlihat oleh masyarakat, sehingga banyak masyarakat yang tidak aware tentang batik tulis Al Huda, melihat dari permasalahan tersebut maka di butuhkan langkah-langkah promosi dalam upaya meningkatkan awareness masyarakat yang ada di Sidoarjo dan sekitarnya, dengan adanya permasalahan tersebut maka di rancanglah video promosi batik tulis Al Huda sebagai upaya meningkatkan brand awareness. Dalam perancangan ini peneliti menggunakan metode kualitatif dengan mengumpulkan data dengan cara wawancara, observasi, dokumentasi dan studi literatur. Hasil yang di dapatkan dari konsep perancangan ini adalah “Attract” attract adalah arti dari kata menarik ini menggambarkan dari motif-motif batik tulis Al Huda yang menggambarkan kekayaan dari alam Sidoarjo dan nanti akan di implementasikan dalam perancangan brand awareness batik tulis Al Huda dengan merancang video promosi dan beberapa media pendukung lainnya.


Kata Kunci : Promosi, Batik Al Huda, Brand Awareness.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Publisher : Universitas Dinamika 
Raya Kedung Baruk 98
Surabaya 60298
T 031 - 8721731
F 031 - 8710218
E official@dinamika.ac.id
http://www.dinamika.ac.id