PENGEMBANGAN DESAIN PRODUK FURNITURE MEJA DAN KURSI KERJA KNOCKDOWN DENGAN MENGGUNAKAN MATERIAL CORRUGATED SHEET UNTUK MEMUDAHKAN KEGIATAN KANTOR DI PT. SMARTALENT SURABAYA

Corheparacha Saltyashinara, Darwin Yuwono Riyanto, Karsam Karsam

Abstract


Kurangnya pemanfaatan material lain sebagai alternatif dalam pembuatan furniture kantor akan memunculkan berbagai permasalahan, seperti dampak pada lingkungan. Saat ini furniture kantor banyak menggunakan material solid seperti kayu, plastik, dan logam, penggunaan material kayu akan berdampak pada lingkungan karena terjadinya penebangan pohon yang digunakan sebagai material dari furniture, serta penggunaan plastik yang akan sulit untuk diurai oleh lingkungan. Selain itu, penggunaan material yang solid akan berpengaruh pada beban yang berat dan konstruksi dari furniture kantor tersebut. Material corrugated sheet saat ini dapat menjadi solusi dalam pemecahan masalah yang ada, corrugated sheet yang pada saat ini masih belum banyak dimanfaatkan nyatanya dapat digunakan sebagai material utama dalam pembuatan furniture kantor karena strukturnya yang dapat menahan beban hingga ratusan kilo, bahan yang mudah didapat, lebih ramah terhadap lingkungan, beban yang ringan, dan lebih terjangkau. Dengan adanya pemanfaatan material corrugated sheet ini diharapkan dapat menjadi solusi dalam pemanfaatan material furniture kantor yang nantinya akan membuat furniture kantor menjadi lebih ringan, terjangkau, dan ramah lingkungan.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Publisher : Universitas Dinamika 
Raya Kedung Baruk 98
Surabaya 60298
T 031 - 8721731
F 031 - 8710218
E official@dinamika.ac.id
http://www.dinamika.ac.id