PENGEMBANGAN PENGENALAN PLAT NOMOR POLISI KENDARAAN BERMOTOR MENGGUNAKAN METODE HDV DISTANCE FEATURE

Mochamad Nur Afandi, Susijanto Tri Rasmana, Weny Indah Kusumawati

Abstract


Pada jaman milenial sekarang, kemajuan teknologi sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Pengenalan plat nomor kendaraan merupakan salah sati sistem cerdas yang digunakann untuk mengenali kendaraan dengan mengidentifikasi plat nomor. Banyak penelitian pengenalan plat nomor dibagi menjadi 3 arae penelitian diantaranya segmentasi citra, ekstraksi ciri, dan pengenalan citra karakter plat nomor. Keamanan sistem parkir menjadi contoh yang dapat digunakan untuk memudahkan proses dan mengurangi waktu untuk mendaftarkan kendaraan ketika memasuki kawasan parkir. Petugas parkir tidak perlu lagi menulis karakter plat nomor pada karcis. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mempercepat pengambilan data plat nomor kendaraan menggunakan gambar digital plat nomor sehingga dapat dikenali dalam bentuk teks. Penelitian ini menggunakan nilai masukan 8 koordinat diantaranya nilai 4 diagonal, 2 vertical, dan 2 horizontal yang didapatkan dari proses ekstraksi ciri dengan metode horizontal diagonal vertical distance feature. Dan proses pengenalan karakter menggunakan perbandingan nilai range yang di dapatkan melalui proses ekstraksi ciri. Berdasarkan hasil pengujian gambar 30 plat nomor, disimpulkan bahwa karakter angka dan huruf 30 plat nomor sebanyak 194 karakter. Persentase pengujian didapatkan hasil 194 karakter dapat tersegmentasi dengan baik. 167 karakter dari 194 karakter dapat dikenali dengan baik dan tingkat keberhasilan sebesar 86%. Dari pengujian didapatkan hasil berupa 19 gambar plat nomor dari data 30 gambar platĀ  nomor yang dapat dikenali dengan baik dan tingkat keberhasilan yang dicapai sebesar 63,3%.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.