PERANCANGAN VIDEO VARIAN TEH SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KONSUMSI PADA REMAJA

Bonifasius Krisna Santoso, Siswo Martono, Muhammad Bahruddin

Abstract


Indonesia merupakan negara agraris yang memiliki arti sebagian besar penduduknya merupakan petani dan petani adalah teh salah satunya. Berbagai jenis tanamancdapatctumbuhcsuburcdicIndonesiacmulaicdaricsayuranchingga berbagaicjenisctanamanclainnya. Salah satu tanaman yang ada di Indonesia adalah Teh. Perkembangan teh dapat dikatakan stagnan, bahkan semakin menurun jika melihat kenaikan jumlah penduduk Indonesia. Apalagi jika dilihat dari jumlah produksinya. Oleh karena itu, penelitian ini penting, terutama dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat melalui informasi-informasi tentang teh. Dalam hal ini peneliti ingin merancang sebuah video berisi tentang ragam dan manfaat teh di Indonesia. Melalui video ini, diharapkan masyarakat, khususnya Surabaya mengetahui banyaknya jenis teh yang terbuat dari bagian-bagian tumbuhan karena Indonesia merupakan negara tropis sehingga banyak ditumbuhi berbagai jenis tanaman yang bisa dimanfaatkan sebagai teh. Hal dapat meningkatkan konsumsi teh di masyarakat sehingga pertumbuhan teh di Indonesia semakin meningkatkan. Metode yang digunakan peneliti adalah metode deduktif dan kualitatif yang diperoleh dari observasi, wawancara, survei kuisioner, dan studi pustaka. Dari hasil analisis yang diperoleh, kata kunci “Alluring” menunjukkan bahwa kreativitas dan ide dapat membantu meningkatkan konsumsi teh di Indonesia dan juga berkontribusi terhadap perekonomian petani teh. Hasil dari perancangan ini diwujudkan dalam bentuk video dan media promosi varian dan manfaat the (x banner, poster, feed instagram, tik tok dan youtube). Harapan dari penelitian ini adalah agar masyarakat khususnya diusia remaja ini yang suka berkumpul di suatu tempat lebih banyak mengkonsumsi teh karena banyaknya manfaat teh yang terkandung didalamnya. Dan juga para petani deh dapat terbantu perekonomiannya serta masyarakat bisa mengenali jenis dan juga manfaat yang ada di dalam kandungan setiap teh.

Kata Kunci: Teh, Video Informatif, Remaja


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Publisher : Universitas Dinamika 
Raya Kedung Baruk 98
Surabaya 60298
T 031 - 8721731
F 031 - 8710218
E official@dinamika.ac.id
http://www.dinamika.ac.id