PENGEMBANGAN PRODUK MEJA BATIK CAP

Zahra Zahirah Prawishta Putri, Karsam Karsam, Yosef Richo Adrianto

Abstract


Meja batik cap merupakan sarana yang digunakan sebagai bantalan ketika melakukan pengecapan. Dengan menggunakan meja batik cap, pembatik dapat membuat dan menghasilkan dua macam batik, yaitu batik cap dan batik kombinasi. Peralatan yang digunakan untuk membatik cap terpisah, sehingga terlihat berantakan dan memakan banyak tempat. Metode kualitatif menjadi metode yang digunakan dalam penelitian. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan studi literatur. Hasil dari penelitian ini adalah meja batik cap dengan laci sebagai tempat peralatan batik agar terlihat lebih rapi. Harapan dari peneliti semoga produk yang dihasilkan dapat membantu para pembatik ke depannya.


Kata Kunci: Batik Cap, Batik Kombinasi, Meja Batik


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Publisher : Universitas Dinamika 
Raya Kedung Baruk 98
Surabaya 60298
T 031 - 8721731
F 031 - 8710218
E official@dinamika.ac.id
http://www.dinamika.ac.id