RANCANG BANGUN SISTEM HIDROPONIK NFT (NUTRIENT FILM TECHNIQUE) PADA PEMBIBITAN TANAMAN STROBERI MENGGUNAKAN METODE FUZZY

Wimar Rachman Hakim, Harianto Harianto, Ira Puspasari

Abstract


Lingkungan perkotaan saat ini jarang ditemukan lahan untuk melakukan kegiatan bercocok tanam dengan optimal, dikarenakan kuliatas tanah yang buruk akibat dari limbah bangunan maupun limbah rumahan. Teknologi pertanian saat ini sangat memadai untuk bercocok tanam tanpa memerlukan lahan yang luas maupun lahan subur yaitu dengan metode hidroponik. NFT (Nutrient Film Technique) merupakan hidroponik dengan metode yang berbeda dengan hidroponik lainnya. Pada metode NFT air mengalir selama 24 jam terus – menerus agar akar terus mendapatkan larutan nutrisi. Maka dari itu muncul permasalahan mengenai kualitas pH dari larutan nutrisi yang terus bersirkulasi tersebut. Pada penelitian sebelumnya oleh (Dyka, 2018) yaitu pencampuran nutrisi Hidroponik metode wick menggunakan sensor pH dan EC. Metode wick dianggap kurang efisien dikarenakan pemberian nutrisi kepada masing – masing tanaman kurang maksimal, dan diharuskan mengganti air nutrisi secara berkala. Dengan kelebihan dari metode NFT ini maka diciptakanlah suatu sistem untuk mengatur kondisi pH air nutrisi agar selalu berada pada batas toleransi tanaman. Dengan pengamatan perubahan nilai pH selama 3x24 jam didapatkan rata – rata nilai pH selama 24 jam pertama sebesar 5,87 24 jam kedua sebesar 5,84 dan 24 jam ketiga sebesar 5,72. Perubahan nilai pH ini dipengaruhi oleh sinar UV yang akan menurunkan nilai pH larutan nutrisi secara berkala

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.