EFISIENSI DAYA UNTUK PANTAUAN DATA HEART RATE MENGGUNAKAN METODE ¬¬IDLE TIME-DEEP SLEEP

Yonanta Ferdinan Susanto, Pauladie Susanto, Musayyanah Musayyanah

Abstract


Gaya hidup sehat dan olahraga adalah suatu aktifitas  rutin dan kebiasaan yang  dilakukan  oleh  masyrakat pada Era Milenial sekarang ini,  contohnya seperti olahraga  yang melatih  denyut  jantung. Salah satu contohnya adalah berlari,  karena olahraga ini tidak   membutuhkan   teknik  yang   rumit   dan   tidak membutuhkan biaya yang relatif  mahal   untuk melakukan olahraga tersebut, olahraga lari sangat mempengaruhi kondisi jantung, khususnya bagi orang yang jarang sekali melakukan olahraga. Jika aktifitas olahraga    tidak   dicatat/dipantau oleh seorang pelatih olahraga/ personal trainer maka dapat berdampak buruk bagi pelaku olahraga tersebut, bahkan bisa menyebabkan kematian karena serangan jantung. Suatu sistem    Monitoring hardware yang bersifat wearable dan IoT serta hemat daya diperlukan dan dapat diterapkan  untuk memudahkan  proses pantauan.  Pantauan  yang  dilakukan untuk nilai  HR (Heart Rate). Algoritma Efisiensi Idle-Time DeepSleep akan di implementasikan pada penggabungan hardware sensor Grove Finger Clip Heart  Rate, RTC (Real-Time Clock), Modul Transmisi Wireless (Modul  ESP8266)  ,  dan Arduino.  Digunakan untuk melakukan pantauan data  HR (Heart Rate) dan selanjutnya akan masuk Database Firebase untuk memudahkan  pelatih melakukan pantauan.  Dengan menggunakan algoritma efisiensi tersebut, maka hemat daya pada prototype berhasil didapatkan, pada fungsi Delay(1000) didapatkan rata – rata waktu durasi 39,73 menit sedangkan pada fungsi LowPower.Idle didapatkan rata – rata  73,87 menit dan dengan fungsi LowPower.powerDown didapatkan rata-rata 80,83 menit, kesimpulannya dengan menggunakan   fungsi LowPower.powerDown didpatkan efisiensi yang paling tinggi, daripada fungsi Delay(1000) dan fungsi LowPower.Idle  .


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.